|
|
Pemerintah
menyadari bahwa tanpa peran serta masyarakat mustahil permasalahan
sosial dapat ditangani, untuk itu diharapkan peran serta seluruh potensi
dan sumber kesejahteraan sosial termasuk diantaranya Karang
Taruna.Karang Taruna adalah suatu organisasi sosial kemasyarakatan yang
berfungsi sebagai wadah dan sarana pengembangan anggota masyarakat yang
tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial
dari, oleh dan untuk masyarakat terutama generasi muda.Berdasarkan hal
tersebut, Kementerian Sosial RI melalui Direktorat Jenderal Pemberdayaan
Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan akan melaksanakan kegiatan
Pemantapan Tenaga Inti Karang Taruna yang berlangsung dari tanggal 18
s/d 29 Mei 2012 di Pusdikzi Bogor dimana pada hari terakhir nanti akan
dilakukan Pengukuhan Tenaga Inti Karang Taruna Tahun 2012 yang
rencananya akan dihadiri oleh Menteri Sosial RI. Untuk suksesnya
kegiatan tersebut, pada Hari Kamis (3/5/2012) diadakan pertemuan antar
seluruh unit serta lembaga/kementerian terkait yang dibuka oleh
Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan
dalam rangka persiapan pelaksanaan Kegiatan Pemantapan Tenaga Inti
Karang Taruna Tahun 2012.Adapun para peserta diprioritaskan berasal dari
Karang Taruna di wilayah Kabupaten Tertinggal dan Perbatasan.
Pelaksanaan kegiatan Pemantapan Tenaga Inti Karang Taruna ini
bekerjasama dengan beberapa lembaga/kementerian terkait, diantaranya
Pusdikzi, Kementerian Koperasi Usaha Kecil dan Menengah, Kementerian
Pembangunan Daerah Tertinggal, Kementerian Pertanian, Badan Nasional
Penanganan Perbatasan serta dari Akademisi Institut Pertanian Bogor,
Institut Teknologi Bandung, Reform Institute, Universitas Indonesia dan
STKS Bandung.Inti dari pertemuan ini adalah untuk memperoleh berbagai
masukan dan saran serta mengetahui sejauh mana persiapan yang telah
dilakukan terkait pelaksanaan kegiatan Pemantapan Tenaga Inti Karang
Taruna tahun 2012 ini. Hasil akhir yang diharapkan dari pelaksanaan
kegiatan ini adalah adanya tindaklanjut yang nyata sehingga peran serta
dan manfaat keberadaan Karang Taruna dapat dirasakan oleh seluruh
masyarakat baik di pusat maupun di daerah.
Sumber :
Dinas Sosial Jawa Barat